Acara ini menandai dimulainya inisiatif COE AFT untuk menyediakan layanan akuntansi dan manajemen khusus bagi Social Enterprise. Pada tahun 2025, kegiatan utama akan berada dalam fase Penelitian Dasar (TKT 1-3). Ini melibatkan kajian literatur ekstensif untuk memahami model bisnis Social Enterprise, kebutuhan akuntansi dan manajemen mereka, serta identifikasi praktik terbaik. Selain itu, akan dilakukan studi kelayakan untuk mengevaluasi potensi dan tantangan dalam penyediaan layanan ini, termasuk identifikasi social enterprise dan klasifikasi sesuai sektor, serta identifikasi kebutuhan penggunaan teknologi. Seminar dan workshop ini akan menjadi platform untuk mengumpulkan masukan dari berbagai pemangku kepentingan dan merumuskan strategi awal untuk pengembangan layanan ini.
Seminar dan Workshop Layanan Akuntansi dan Manajemen untuk Social Enterprise

2025-07-04
Politeknik Negeri Batam, Batam, Indonesia.